Menu

January 11, 2017

A Little Gift from CANMAKE Tokyo [Review]

Hello everyone! 
Beberapa waktu lalu aku mendapatkan bingkisan kecil dari CANMAKE.
Bingkisan lucu ini berisikan katalog CANMAKE yang didesain benar-benar kawaii, dan dilengkapi dengan beberapa produk dari CANMAKE berupa eyeshadow, blushon dan juga lipstick.

Sekarang mari kita buka kemasannya.
Sebenarnya aku merasa agak sayang untuk membukanya, karena kemasannya benar-benar lucu.
Makanya aku harus mengambil foto-fotonya terlebih dahulu sebelum membuka sebuah produk. It's a must! hahaha.
Aku mendapatkan ketiga item berikut :. 
1, CANMAKE Four Shiny Eyes #01 (Eyeshadow)
2. CANMAKE Loose Cheek #01 Baby Pink (Blushon)
3. CANMAKE Day & UV Lip Stick #02 (Lipcream)



Packagingnya benar-benar kawaii. Simple but eye-catching. Sesuai dengan ciri khas produk-produk Jepang yang kebanyakan bernuansa kawaii. 
Sekarang, aku akan me-review masing-masing produk tersebut.

Dimulai dari CANMAKE Four Shiny Eyes #01
Eyeshadow ini terdiri dari 4 warna yang soft dengan glitter. Dan dilengkapi dengan kuas aplikator yang terdiri dari 2 sisi. Berikut adalah warna dari CANMAKE Four Shiny Eyes #01 ketika diaplikasikan pada kulit tanganku. Warnanya sangat soft, sehingga dibutuhkan 3-4 layer, supaya warnanya lebih kelihatan. 
Aku seringkali mengetes stay power suatu produk dengan memakainya, kemudian menggosoknya.
Ketika aku mencoba CANMAKE Four Shiny Eyes ini, warnanya agak memudar ketika aku menggosoknya menggunakan jari. Hanya menyisakan warna yang lebih tipis dan juga glitter yang masih tetap menempel.

Berikutnya, CANMAKE Loose Cheek #01 Baby Pink
Kemasannya antara cute dan elegant. Elegan, karena kemasannya bening transparan dengan tulisan CANMAKE Loose Cheek dan juga beberapa gambar seperti blink yang memenuhi bagian depan kemasan. Dipercantik dengan hiasan sebuah berlian kecil yang membuatnya semakin berkilau.

Kemudian jika dibuka kemasannya, kamu akan menemukan blusher aplicator yang sangat imut. Aplikatornya sangat mirip dengan aplikator milik Etude Lovely Cookie Blusher, namun berukuran lebih kecil. Ada plastik bening yang berguna sebagai penahan supaya aplikator tetap stay pada kemasannya..



Sesuai varian warnanya, warna pink yang dihasilkan sangat-sangat soft dan hampir tidak terlihat di kulitku. Sehingga aku harus mengaplikasikannya berkali-kali supaya warnanya lebih keluar lagi.
Namun warna yang dihasilkan tidak begitu kelihatan. Warnanya terlihat masih sangat soft walaupun aku sudah mengaplikasikannya beberapa layer. Hanya glitter yang semakin nampak karena aku memakainya berlapis-lapis.
Selanjutnya, ada CANMAKE Day & UV Lip Stick #02 (Lipcream)
Dari antara ketiga produk yang aku terima, aku paling suka dengan Lip Stick ini. Warnanya natural sesuai dengan warna asli bibirku dan juga melembabkan.


Warnanya benar-benar soft dan natural. Ketika diaplikasikan di punggung tangan, warnanya sedikit pink, namun ketika diaplikasikan di bibir, warnanya menyatu dengan warna asli bibirku. Bibir jadi  terasa lembab dan berkilau.
Overall, menurut pendapatku, varian warna dari CANMAKE memang dikhususkan untuk daily makeup look yang natural. So, buat kamu yang suka natural makeup silahkan mencoba produk-produk CANMAKE ya!

Berikut adalah foto-foto yang diambil menggunakan kamera smartphone setelah mengaplikasikan CANMAKE Loose Cheek #01 Baby Pink dan CANMAKE Day & UV Lip Stick #02 
See you on my next post! 






No comments :

Post a Comment