Menu

May 19, 2018

Product Review : City Color Enhanced Shadow Primer

Siapa sih yang tak ingin makeup yang long-lasting dan selalu terlihat bold setiap saat? Tentunya semua orang yang memakai makeup ingin makeupnya awet dan tahan lama. Untuk foundation, ada foundation primer yang menjadi start-up sebelum pengaplikasian foundation dan sejenisnya, supaya foundation lebih menempel dengan sempurna dan tahan lamal. Teksturnya pun bermacam-macam, ada yang gel, liquid, spray, dan lain sebagainya. 

Lalu bagaimana dengan makeup mata? Area mata dikenal sangat mudah berminyak, khususnya di sekitar kelopak mata, sehingga membuat eyeshadow lebih cepat pudar. Kalau foundation saja memiliiki primer untuk membuat foundation menempel dengan sempurna dan tahan lama, eyeshadow juga mempunyai primer yang lebih familiar dengan istilah eyeshadow base/eyeshadow primer - yang mana fungsinya sama, yaitu membuat eyeshadow menempel lebih lama dan mengoptimalkan warna eyeshadow : membuat warna eyeshadow lebih keluar.
Ada banyak sekali merk eyeshadow base/eyeshadow primer. Mulai dari brand lokal maupun luar. Harganya pun bermacam-macam, mulai dari yang ramah di kantong hingga yang dibanderol dengan harga ekslusif. Namun semuanya sama-sama memiliki fungsi serupa.

Pada postingan kali ini, aku akan membahas eyeshadow primer product dari City Color. 
Brand yang satu ini merupakan salah satu brand kosmetik favoritku - Selain kualitasnya yang ok, harganya juga tergolong ekonomis, tak menguras kantong. City Color merupakan produk drugstore yang sayangnya belum ada gerai resminya di Indonesia. Entah sudah berapa kali aku membahas mengenai produk-produk dari City Color di blog-ku ini, dan berandai-andai bila saja City Color membuka studio sendiri di Indonesia. Hmm, semoga kedepannya permintaanku ini akan terkabul! 
Tapi jangan khawatir, karena produk-produk City Color banyak tersedia di onlineshop ataupun aplikasi jual-beli online tentunya dengan harga yang berbeda-beda, tergantung dari masing-masing toko. 
City Color Enhanced Shadow Primer ini dikemas dengan kemasan bulat transparan dengan merk dan juga nama produk yang dicetak warna hitam di bagian atas kemasan. Tanpa box,namun kemasannya cukup kuat, tebal dan tidak ringkih. Dan karena kemasannya yang transparant, mempermudah kita untuk melihat isi didalamnya. 
Teskturnya creamy dan berwarna putih, isinya cukup banya dan bisa dipastikan tak akan habis dalam jangka waktu yang lama. Warnanya cukup pekat, sehingga butuh sedikit dibaurkan agar creamnya merata. 

 Untuk pengaplikasiannya cukup dibaurkan pada kelopak mata sebelum penggunaan eyeshadow supaya warna eyeshadownya lebih keluar dan tahan lama. Bisa dilihat pada foto dibawah ini dengan dan tanpa penggunaan eyeshadow primer : 
Atas : Tanpa eyeshadow primer, Bawah : Dengan eyeshadow primer

Terlihat jelas, bahwa warna eyeshadow yang diapliasikan diatas eyeshadow primer terlihat lebih bold dan warnanya lebih keluar jika dibandingkan dengan pengaplikasian eyeshadow tanpa eyeshadow primer. Dan tentu saja eyeshadow akan lebih tahan lama dan tidak mudah pudar warnanya. 

City Color Enhanced Shadow Primer ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 40.000 (harga bervariasi), tergantung dari kebijakan masing-masing penjual. 

See you on my next post! 

No comments :

Post a Comment