June 13, 2020

REKOMENDASI PRIMER & MOISTURIZER TERBAIK

Base makeup memegang peranan yang sangat penting untuk menjaga keseluruhan makeup tetap awet dan tidak mudah luntur. Namun sayangnya banyak orang yang meremehkan pemakaian base makeup atau yang lebih spesifik disebut ‘Primer’, karena base makeup sendiri bisa mengacu pada kelompok foundation-concealer-powder. Primer merupakan salah satu faktor penentu yang memengaruhi hasil tampilan hasil akhir makeup. Karena banyak yang menganggap bahwa primer merupakan bagian yang bisa di’skip’ dan tidak terlalu penting, maka tidak heran bila makeup tanpa didasari oleh primer akan lebih mudah luntur jika dibandingkan dengan makeup yang didahului oleh pemakaian primer sebagai dasar makeup.

Ada banyak primer yang dijual di pasaran, mulai dari brand lokal hingga international, dengan harga yang bervariasi, mulai dari yang ramah di kantong hingga yang menguras kantong! Yuki sendiri sudah mencoba berbagai merk primer dengan range harga yang bervariasi, mulai dari brand lokal yang affordable hingga brand interasional yang cukup pricey. Soal performa sih pasti ada perbedaan antara masing-masing produk dengan range harga tertentu. Namun intinya mereka memiliki fungsi yang sama, yaitu : menyamarkan pori-pori, membuat kulit terasa lebih halus, dan membuat makeup lebih tahan lama. Tak jarang ada pula yang bemanfaat sebagai tone-up cream dalam primer yang bisa membuat kulit terlihat lebih cerah.
Nah pada postingan kali ini Yuki akan memberikan beberapa rekomendasi face-primer yang harganya affordable dengan kualitas yang reasonable, namun mudah dijangkau di pasaran. Let’s start the review!

MAYBELLINE BABY SKIN PORE ERASER
Base makeup yang paling hits dari Maybelline. Berbeda dengan image Maybelline yang selalu hadir dengan packaging bernuansa gelap dan font yang bold serta mencerminkan kesan tegas dan berani, Baby Skin Pore Eraser ini justru hadir dengan kemasan yang cute dan warna-warna pastel yang imut. Jenis fontnya juga menyesuaikan dengan desain keseluruhan kemasan.
Untuk performanya, produk satu ini memang bisa menutup pori-pori di wajah dan memberikan tekstur kulit yang halus dan jika disentuh, kulit wajah terasa lembut. Selain itu juga membuat makeup lebih tahan lama.
Formulanya ringan dengan tekstur berbentuk silicon gel yang padat yang akan ‘meleleh’ jika terkena kulit dan bisa menyatu dengan kulit. Namun satu hal menjadi kekurangan adalah akan muncul rasa lengket jika kita berada dalam kondisi hawa panas yang menyebabkan berkeringat. Bisa dibilang akan lebih meleleh jika dipakai oleh tipe kulit oily dan berada dibawah terik matahari dalam jangka waktu yang cukup lama.
Dilengkapi dengan Clinically proven gel formula untuk membuat pori-pori tampak mengecil dan cherry extract dengan antioxidant untuk melindungi kulit dari radikal bebas. Non-comedogenic dan fragrance free.
Overall, i think this product worth to try karena dia bisa menutupi pori-pori dan menjadikan tekstur kulit terasa lebih halus. Dibanderol sekitar Rp 90.000-100.000 an (tergantung kebijakan masing-masing toko)

ARITAUM PORE MASTER SEBUM CONTROL PRIMER
Salah satu primer favorit dari Korea yang memiliki oil-control yang the best banget. Teksturnya lembut dengan silicone-base yang menyamarkan pori-pori dan membuat kulit wajah lebih halus. Meskipun ampuh untuk menutupi pori-pori, namun formulanya sangat ringan dan tidak menyebabkan break-out. So far so good, karena bisa membuat makeup lebih awet dan tahan lama.
Dan satu hal yang paling Yuki sukai adalah produk ini tidak membuat kulit berminyak! Sangat mudah untuk diblend di kulit dan memberikan hasil akhir yang halus tanpa membuat kulit terasa lengket sama sekali.

Namun untuk pembelian tidak bisa dijumpai di pasaran, kalian bisa membelinya secara online di e-commerce yang memang khusus menjual K-Beauty products seperti Althea Korea, Yesstyle, dan lain sebagainya. Aritaum Pore Master Sebum Control Primer dibanderol sekitar Rp 100.000+ (tergantung kebijakan masing-masing toko)

CITY COLOR MATTIFYING PRIMER
Salah satu primer andalan yang memberikan hasil matte finish dan beberapa keunggulan lainnya seperti : Silky lightweight, oil-free dan paraben free. Setelah diaplikasikan di kulit ia akan terasa menyatu dengan kulit dan memberikan tampilan kulit yang halus bahkan ketika disentuh sekalipun.
Ketika terkena terik matahari dan cuaca panas pun primer yang satu ini juga tidak mudah ‘meleleh’ dan berminyak. Oil-controlnya cukup ok, karena ia berbahan dasar silica yang berfungsi untuk menahan minyak. So, this is very recommended buat kamu yang punya tipe kulit oily sepertiku.
Teksturnya berupa gel padat transparan yang mudah dibaurkan di kulit, dengan aroma lembut yang menenangkan. Yuki suka banget dengan wanginya, fresh tapi tidak menusuk.

City Color Mattifying Primer dibanderol sekitar Rp 100.000 (tergantung kebijakan masing-masing toko)

NIVEA MAKEUP STARTER
2 produk terakhir ini adalah moisturizer yang biasanya Yuki pakai sebelum mengaplikasikan makeup. Dan Nivea Makeup Starter ini merupakan 2 in 1 Moisturizing Day Serum yang membantu mempersiapkan kulit sebelum menggunakan makeup, tujuannya supaya kulit wajah ternutrisi dan lembab sehingga makeup akan menempel dengan sempurna. Seperti yang kalian tahu bahwa kulit wajah yang kering tidak akan bagus jika di-makeup, tak peduli semahal apapun harga makeupnya, kalau kulit wajah kering pasti makeup tidak akan menempel dengan sempurna dan pada akhirnya bisa menimbulkan tampilan kulit yang bergaris-garis, pecah-pecah, dan lain sebagainya.

To be honest, Nivea Makeup Starter memang dibuat khusus untuk para pecinta makeup. Juga dilengkapi dengan SPF 23 PA+++ UVA/UVB untuk melindungi kulit wajah dari sinar UV yang dapat memunculkan berbagai permasalahan kulit. Dilengkapi dengan 95% Pure Vitamin C Derivative Moisturizing Serum yang dikombinasikan dengan pearly white untuk menutrisi kulit kusam dan menyamarkan noda-noda hitam sehingga wajah tampak lebih cerah.

Teksturnya berwarna putih, creamy namun sedikit liquid, dan sangat mudah menyerap di kulit tanpa meninggalkan rasa lengket sama sekali. Nivea Makeup Starter ini termasuk moisturizing serum yang dapat meresap lebih cepat hingga ke lapisan terdalam kulit. Berbeda dengan moisturizer yang daya serapnya lebih lama jika dibandingkan dengan serum. Untuk aromanya fresh seperti wangi sabun Cuma agak kuat, jadi buat kamu yang tidak suka dengan wewangian pada produk kosmetik, mungkin tidak akan terlalu suka dengan aromanya yang kuat. Tapi kalau Yuki pribadi sih suka-suka aja dengan wanginya.
Nivea Makeup Starter dibanderol sekitar Rp 50.000 (tergantung kebijakan masing-masing toko)

EMINA MS. PIMPLE MOISTURIZING GEL
Sebenarnya ini bukan primer seperti deretan produk yang sudah Yuki berikan reviewnya diatas. Tapi tak apa lah, karena moisturizing gel ini juga menjadi salah satu produk pelembab favorit yang memang diformulasikan khusus untuk kulit oily yang cenderung berjerawat (acne-prone skin), serta meredakan kulit yang kemerahan sambil menghidrasi kulit dengan memberikan kelembaban ekstra. Selain itu juga dilengkapi dengan SPF 15 untuk melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar UV.

Teksturnya creamy namun sedikit liquid dan mudah meresap di kulit tanpa meninggalkan rasa lengket dan white-cast setelah pengaplikasian. Wanginya fresh dan menenangkan. Moisturizing gel ini merupakan daily moisturizer yang mengandung Rosebay Willawherb Extract untuk mencegah jerawat karena pertumbuhan bakteri.
Biasanya Yuki memakai Emina Ms. Pimple Moisturizing Gel ini setelah mengaplikasikan toner dan serum, kemudian dilanjutkan dengan penggunaan moisturizer. Baru menggunakan makeup.
Emina Ms. Pimple Moisturizing Gel dibanderol sekitar Rp 20.000 (tergantung kebijakan masing-masing toko)

NOTE :
Semua produk yang ada di list diatas merupakan produk-produk favorit yang Yuki rekomendasikan untuk kalian yang sedang mencari primer dan moisturizer yang bagus untuk memaksimalkan hasil makeup kalian. Menurut Yuki pribadi sih, untuk harganya affordable dan kualitasnya juga bagus, kemasannya juga praktis berbentuk tube yang ringan dan mudah dibawa bepergian, juga kemasan tube akan mempermudah kita untuk mengeluarkan dan mengontrol seberapa banyak isi produk yang ingin kita keluarkan, jadi lebih higienis karena jari kita tidak akan bersentuhan langsung dengan isi produk didalamnya.

Sebenarnya ada satu lagi primer ter-favorit dari Moonshot yang akan Yuki bahas pada postingan tersendiri, dibarengi dengan 1 produk cushion favorit yang masih berasal dari brand yang sama.
 Stay tuned ya!

No comments:

Post a Comment